PENINGKATAN KAPASITAS GURU DAN SISWA PKBM PESONA PULAU TEGAL DALAM PELAKSANAAN KEBIJAKAN PENDIDIKAN DI MASA PANDEMI COVID-19

  • Anisa Utami FISIP Universitas Lampung

Abstract

Setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan yang layak dan wajib mengikuti pendidikan dasar. Konsekuensinya, orang tua dan pemerintah wajib mendorong anak anak bersekolah. Pemerintah dalam kaitan ini, wajib menyelenggarakan dan menyediakan sarana pendidikan yang notabene sangat terbatas di PKBM Pesona Pulau Tegal. Di masa pandemic Covid-19 guru dan siswa PKBM Pesona Pulau Tegal sangat mengalami kesulitan untuk menerapkan Kebijakan Pendidikan di masa pandemic Covid-19 yang membatasi guru dan siswa bertemu secara tatap muka. Melalui pemberian pengetahuan siswa dan guru tentang media pembelajaran yang efektif serta meningkatkan kapasitas guru dan siswa untuk melakukan pembelajaran jarak jauh dan meningkatkan kemampuan guru dan siswa tentang media-media apa saja yang dapat digunakan untuk efektifitas pembelajaran daring ini diharapkan mampu melakukan pembelajaran secara maksimal.

Published
Mar 30, 2022
How to Cite
UTAMI, Anisa. PENINGKATAN KAPASITAS GURU DAN SISWA PKBM PESONA PULAU TEGAL DALAM PELAKSANAAN KEBIJAKAN PENDIDIKAN DI MASA PANDEMI COVID-19. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan, [S.l.], v. 6, n. 1, p. 17-21, mar. 2022. ISSN 2550-1089. Available at: <http://jss.lppm.unila.ac.id/index.php/ojs/article/view/323>. Date accessed: 26 apr. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.23960/jss.v6i1.323.
Section
Articles