PENINGKATAN KETERAMPILAN GURU DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU MELALUI MODEL LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH

  • Wayan Suana Pendidikan Fisika, FKIP, Universitas Lampung

Abstract

Abstrak


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para guru SDN 1 Sukabumi Kota Bandar Lampung mengenai pembelajaran tematik terpadu. Metode yang digunakan yaitu melalui model lesson study berbasis sekolah (LSBS). Implementasi model LSBS terdiri dari tiga tahapan yang bersifat siklis, yaitu merencanakan pembelajaran (plan), melaksanakan pembelajaran dan melakukan observasi (do), dan melakukan refleksi (see) dengan jumlah total lima siklus. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui tes tertulis dan pengamatan. Hasil yang diperoleh yaitu penerapan model LSBS dapat meningkatkan pemahaman para guru mengenai pembelajaran tematik terpadu, keterampilan para guru mengenai penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), dan keterampilan para guru dalam melakukan pembelajaran tematik terpadu.


 


Abstract


The purpose of this study was to improve the understanding and skills of teachers of SDN 1 Sukabumi Bandar Lampung on integrated thematic learning. The method used is by school-based lesson study (LSBS). The LSBS model consists of three cyclical stages: planning a lesson, doing learning and observation, and doing reflection with five cycles in total. Data collected by using test and observation. The results indicated that implementing LSBS model could improve teachers’ understanding on integrated thematic learning, skill of developing lesson plan, and skills of teaching integrated thematic learning.

Published
Jan 10, 2018
How to Cite
SUANA, Wayan. PENINGKATAN KETERAMPILAN GURU DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU MELALUI MODEL LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan, [S.l.], v. 1, n. 3, p. 61-71, jan. 2018. ISSN 2550-1089. Available at: <http://jss.lppm.unila.ac.id/index.php/ojs/article/view/25>. Date accessed: 29 mar. 2024.